-->

Minggu, 21 Juni 2015

Seorang Gadis Memecahkan Rekor Dunia Atraksi Limbo

Catatan rekor dunia kembali terukir. Kali ini seorang wanita muda bernama Shemika Charles telah membuat kagum penonton dan dirinya sendiri.

Ketika Shemika menjadi orang pertama di dunia melakukan Limbos (berjalan dengan tubuh terbaring dan kaki menekuk) dibawah mobil.

Sebelumnya pada tahun 2010, gadis 22 tahun itu masuk buku rekor dunia melakukan Limbos dengan dibatasi ketinggian botol bir.

Atraksi Shemika melakukan Limbos di bawah mobil semakin menarik ketika tangannya juga memegang tampan dengan beberapa gelas diatasnya. Ia sukses melewati di bawah mobil tanpa hambatan apapun.



Untuk melalukan itu sebelumnya, gadis dari Trinidad dan Tobago ini berlatih selama enam jam sehari agar tubuhnya tetap fit.

Kini ia dalam perjalanan keliling Amerika Serikat untuk pertunjukan Limbosnya. Agar tidak cedera, Shemika rutin memeriksa pinggulnya kepada ahli chiropractor (dokter tulang).

Menurut riwayat, ibu Shemika juga seorang penari Limbos terkenal di negaranya. Namun kini sudah pensiun karena mengalami cedera. (Youtube / Ahmad Bayasut)

Lihat videonya:


Previous
Next Post »